Pengikut

Senin, 05 Januari 2015

Acer Perkenalkan Laptop Baru dengan Kamera 3D RealSense

Acer Perkenalkan Laptop Baru dengan Kamera 3D RealSense

Acer, salah satu nama yang sudah cukup dikenal di dunia perangkat mobile, memperkenalkan laptop perdana mereka yang dilengkapi dengan teknologi RealSense dari Intel. Laptop tersebut akan dilengkapi dengan kamera 3D RealSense dan dapat mengenali objek maupun pergerakan objek dengan akurasi tinggi. Laptop tersebut diperkenalkan dengan nama Acer Aspire V17 Nitro.

Aspire V17 Nitro dilengkapi dengan kamera standar, kamera infrared, dan proyektor laser infrared yang dibutuhkan untuk mendukung teknologi RealSense. Pengguna dapat memanfaatkan teknologi tersebut untuk berbagai hal, mulai dari mengoperasikan laptop, kebutuhan profesional, ataupun sekedar untuk hiburan. Acer sendiri menyatakan akan menyediakan beberapa software yang mendukung teknologi RealSense tersebut.

Selain teknologi RealSense, laptop Aspire V17 Nitro dengan layar 17.3″ tersebut akan dilengkapi dengan spesifikasi tinggi. Laptop tersebut akan menggunakan Core i7 4710HQ dengan RAM hingga 16 GB serta pengolah grafis GeForce GTX 860M dengan VRAM GDDR5 hingga 4 GB. Terkait storage, laptop tersebut dilengkapi dengan SSD hingga kapasitas 256 GB serta HDD hingga 1 TB.

Untuk menunjang konektivitas, Acer melengkapi laptop tersebut dengan teknologi Wireless AC. Sementara untuk multimedia, Acer menyediakan empat speaker 8 W dengan Dolby Digital Plus Home Theater.
Perangkat Aspire V17 Nitro ini disebut akan tersedia dalam waktu dekat ini di berbagai wilayah di dunia. Sedangkan untuk harga, menurut pihak Acer, harga perangkat tersebut akan bervariasi di berbagai wilayah di dunia. Variasi harga tersebut tampaknya dipengaruhi oleh spesifikasi yang ditawarkan di wilayah-wilayah tersebut.
Sumber : Jagat Review

Kamis, 13 November 2014

Samsung Berencana Rilis Galaxy S6 Lebih Cepat?

Samsung Berencana Rilis Galaxy S6 Lebih Cepat?

galaxy s5

" Samsung memang dikenal sebagai perusahaan yang paling sering meluncurkan produk, termasuk untuk kategori smartphone. Lini produk mereka termasuk yang paling lengkap, dari mulai yang termurah hingga yang paling premium.

Salah satu seri yang selalu hadir dalam versi terbaru dari tahun ke tahun adalah Galaxy S. Setelah beberapa bulan Galaxy S5 beredar di pasaran, Samsung pun sedang mempersiapkan penerusnya yang kemungkinan besar bernama Galaxy S6.

Yang menarik, Samsung diisukan akan merilis Galaxy S6 lebih cepat dari jadwal mereka biasanya. Jika smartphone pendahulunya meluncur ke pasaran ada bulan April, maka Galaxy S6 akan maju satu bulan, yakni pada Maret 2015 mendatang.

Informasi tersebut datang dari media asal Korea Selatan bernama Daum. Seperti biasa, event yang akan dijadikan ajang pengumuman Galaxy S6 adalah Mobile World Congress.

Menariknya lagi, Daum juga mengungkapkan bahwa Galaxy S6 juga akan menggunakan curved display seperti yang digunakan di Galaxy Note Edge. Resolusi layarnya sendiri cukup tajam, yakni 2560×1440. Soal performa, Snaprdragon 810 akan menjadi senjata utama.

Sayang, belum ada tanggapan resmi dari pihak Samsung terkait isu yang beredar. Kita tunggu saja kabar terbarunya dalam beberapa pekan ke depan.

Source : Jagat Review

Senin, 27 Oktober 2014

Dell Siap Luncurkan Tablet Tertipis di Dunia Bulan November Mendatang

Dell Siap Luncurkan Tablet Tertipis di Dunia Bulan November Mendatang

Salah satu perusahaan IT terkemuka dunia, Dell, akan merilis tablet andalan baru mereka di bulan November mendatang. Tablet yang dikenal sebagai Dell Venue 8 tersebut sebelumnya telah muncul di acara IDF 2014 lalu dan mengundang cukup banyak perhatian dari pengunjung acara akbar tersebut. Beberapa bulan berselang, pihak Dell tampaknya telah siap untuk memasarkan produk tablet dengan prosesor Intel tersebut!

Dell Venue 8 7000 size
Dell Venue 8 7000, nama lengkap dari produk tersebut, diklaim akan menjadi tablet tertipis di dunia yang tetap memiliki performa tinggi. Tablet tersebut disebut akan lebih tipis dari iPad Air 2 yang diperkenalkan Apple beberapa waktu lalu. Berdasarkan informasi dari pihak Dell, tablet tersebut hanya berketebalan 6 mm saja, lebih tipis 0.1 mm dari iPad Air 2.

Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, Dell Venue 8 7000 akan menggunakan prosesor quad core dari Intel, Atom Z3500, dan menggunakan layar 8.4″ dengan resolusi 2560 x 1600. Tablet tersebut akan menggunakan kamera RealSense kreasi dari Intel dan dapat digunakan untuk memindai objek 3D dengan akurasi tinggi. Terkait sistem operasi, Dell Venue 8 akan menggunakan sistem operasi Android.

Walaupun belum memberikan tanggal pasti perilisan tablet tersebut, ada kemungkinan Dell akan merilisnya pada awal November 2014 mendatang, tepatnya di gelaran Dell World 2014. Acara tersebut bisa jadi merupakan waktu yang tepat bagi Dell untuk memperkenalkan tablet andalan mereka yang sekaligus mengusung beberapa hal yang akan membantu memanaskan persaingan di dunia tablet
 
Source : Jagat Review

Galaxy Note 4 Duos Resmi DIluncurkan di China

Galaxy Note 4 Duos Resmi DIluncurkan di China

Diam-diam, Samsung dikabarkan telah mengeluarkan versi lain dari flagship phablet terbaru mereka Galaxy Note 4, setidaknya untuk di China. Phablet tersebut diberi nama Samsung Galaxy Note 4 Duos yang mendukung penggunaan dual-SIM card. Phablet tersebut kabarnya telah terdaftar untuk dipasarkan di wilayah China.

galaxy note 4 duos

Phablet tersebut tersedia dalam tiga varian: SM-N9109 yang dikhususkan untuk operator China Telecom, SM-N9106W untuk China Unicom, dan satunya lagi SM-N9108V versi unlock-SIM alias tidak terikat kontrak operator. Hal itu tentu saja menunjukkan bahwa untuk sementara ini varian baru tersebut hanya akan ada di China saja.

Sebuah laporan dari Sammobile menunjukan, slot pertama SIM card di Galaxy Note 4 Duos ini sudah mendukung jaringan 4G. Slot tersebut sudah disesuaikan dengan tiap jenis jaringan 4G yang digunakan operator China, yakni TDD-LTE atau FDD-LDD. Sayangnya, untuk slot SIM card kedua hanya mendukung jaringan 2G saja.

Selain dukungan dual-SIM card, ada beberapa spesifikasi yang sedikit berbeda dibanding Galaxy Note 4 original. Di antaranya, memory internal diturunkan dari 32GB menjadi 16GB dan kapasitas baterai bukan 3220mAh melainkan 3000mAh.

Selebihnya, spesifikasi Galaxy Note 4 Duos masih sama dengan versi original yang dijual di kawasan Eropa dan Amerika Utara. Perangkat didukung oleh prosesor quad-core Snapdragon 805 berkecepatan 2,7GHz, RAM 3GB, layar quad-HD 5,7 inci, kamera utama 16MP dengan kamera sekunder 3,7MP, serta sudah terintegrasi Android 4.4 KitKat.

Berbicara soal harganya untuk pasar China, tampaknya versi ini sedikit lebih mahal dari versi orginial. Galaxy Note 4 Duos untuk varian unlock-SIM (SM-N9108V) dijual 5.199 yuan atau sekitar Rp 10,2 jutaan. Untuk dua varian lainnya yang terikat kontrak operator di China, rincian harganya belum diketahui.

Source  : Jagat Review

Rabu, 08 Oktober 2014

Review Samsung MicroSDHC 16GB Class 6: Ideal untuk Smartphone dan Tablet

Review Samsung MicroSDHC 16GB Class 6: Ideal untuk Smartphone dan Tablet

DSCF1746
Seiring berkembangnya teknologi, hampir sebagian besar pengguna gadget seperti smartphone dan tablet, memanfaatkan perangkatnya tersebut lebih dari sekedar sebuah perangkat untuk mendukung pekerjaannya. Sebagian besar malah memanfaatkan gadget mereka sebagai perangkat untuk memenuhi beberapa kebutuhan hiburan seperti, mendengarkan musik, menonton video, serta bermain game.

Satu hal yang wajib diperhatikan ketika Anda memanfaatkan gadget sebagai perangkat hiburan, tentunya adalah media penyimpanannya. Beberapa produsen gadget memang telah menyediakan internal storage yang cukup bervariasi, namun seiring dengan penggunaannya, kapasitas media penyimpanan yang telah disediakan tersebut akan terasa kurang mencukupi.

Untuk saat ini, memilih sebuah microSD untuk smartphone dan tablet, biasanya terpaku pada kapasitas dan harga yang dimilikinya. Akan tetapi, beberapa produsen storage ternama yang memproduksi microSD, mulai berinovasi dengan menyediakan beragam pilihan microSD yang terbagi dalam beberapa kelas dengan performa yang berbeda-beda agar pada saat digunakan terasa lebih optimal.

Samsung selaku produsen elektronik ternama dengan beragam gadget yang ada di pasaran, mulai merambah ke dunia storage dengan menghadirkan sebuah microSD yang dirancang khusus untuk gadget. MicroSD berkapasitas 16GB dari Samsung dengan Class 6 ini, menawarkan kecepatan transfer data hingga 24MB/s yang diklaim cukup ideal digunakan pada perangkat mobile seperti smartphone atau tablet.

Namun apakah kecepatan transfer data yang ditawarkan pada microSD milik Samsung Class 6 ini, memang cukup ideal untuk perangkat seperti smartphone atau tablet? Sebelum kita membahas ke bagian pengujian, kami suguhkan terlebih dahulu paket penjualan dan platform pengujian yang kami gunakan.

Paket Penjualan

DSCF9967 DSCF1739
Dalam paket penjualan microSD milik Samsung dengan kapasitas 16GB Class 6 ini, sudah dilengkapi dengan sebuah adapter microSD.

Platform Pengujian

  • Motherboard: Intel H67 LGA 1155
  • Prosesor: Intel Core i3 2100 3,1 GHz
  • RAM: Kingston DDR3 8 GB
kingston-8go-1600mhz-ddr3-hyperx-blu-cl91

  • Storage: Kingston HyperX 3K SSD
kingston-hyperx-3k
  • Graphics Card: AMD Radeon HD 5550
  • Power Supply: Corsair CX 500
corsair cx500 400px
  • Input Device: Genius Keyboard and Mouse
  • Monitor: 18,5 inch LCD
  • Sistem Operasi: Microsoft Windows 7 64 bit

 Pengujian

Read

MicroSD milik Samsung dengan Class 6 ini ternyata memiliki kemampuan membaca data sampai pada kecepatan 23.11 MB/s. Sedangkan untuk membaca data secara acak dengan besaran 512K, microSD asal Korea Selatan ini memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda dari sequentialnya, yakni 22.71 MB/s. Untuk pembacaan data dengan besaran 4KB, kecepatannya mencapai 5.5 MB/s.

Write

Pada bagian hasil Write-nya, Samsung microSD Class 6 ini mampu memberikan kecepatan tulis hingga 11.89 MB/s. Sayangnya, kecepatan Write pada penulisan 512K secara acak, berbeda cukup jauh dari sequential, yakni 3.4 MB/s.

Transfer-File-3GB

Beralih ke bagian pengujian transfer file besar dan kecil dengan masing-masing berkapasitas 3GB. Terlihat jelas, dengan kemampuan Write sebesar 11.89 MB/s, Samsung microSD 16GB Class 6 ini membutuhkan waktu sekitar 04.43 menit. Sedangkan pada proses pemindahan data dari microSD ke perangkat lain, memakan waktu relatif lebih cepat.

Kesimpulan

DSCF1757

Tidak dipungkiri, maraknya para pengguna gadget seperti smartphone dan tablet dalam beberapa bulan terakhir ini, microSD merupakan sebagai perangkat tambahan untuk media penyimpanan yang wajib dimiliki oleh setiap pengguna gadget.

Samsung microSD 16GB Class 6 ini, memiliki performa cukup baik dalam melakukan proses transfer data. Kemampuan sequential Read/Write yang dihasilkannya, membuat microSD besutan Samsung ini memang cukup ideal untuk digunakan pada perangkat smartphone atau tablet. Dengan harga sekitar Rp. 99.250, Anda sudah memiliki sebuah microSD cukup terjangkau dengan memiliki performa cukup apik dan sangat ideal untuk gadget Anda. Selain itu, Samsung juga turut menyediakan pilihan kapasitas lainnya, yaitu 8GB Class 6 yang dibanderol dengan harga cukup murah, yakni Rp. 61.500.

Data Teknis

 

Produsen Samsung
Info http://www.samsung.com/memorycard
Harga Rp. 99.250
Distributor www.eternal-asia.co.id
Kapasitas 8GB dan 16GB
Dimensi 11mm x 15mm x 1mm

 Source : Jagat Review

Kacamata Pintar Toshiba Tantang Google Glass

Kacamata Pintar Toshiba Tantang Google Glass

http://images.detik.com/content/2014/10/08/317/071051_japan2.jpg 
Jakarta - Toshiba rupanya diam-diam mengincar pasar wearable gadget. Baru-baru ini, Toshiba memamerkan prototipe kacamata pintar di ajang Ceatec Trade Show yang berlangsung di Jepang.

Disebut Toshiba Glass, kacamata ini punya semacam projector mikro di salah satu sisi bingkai dekat lensa. Projector tersebut menampilkan gambar yang merefleksikan apa yang ada di lensa, demi memberikan display bergaya augmented reality.

Seperti kutip PC World, Rabu (8/10/2014), kacamata pintar ini pada prinsipnya mirip dengan Google Glass yang juga menggunakan projector built-in. Namun tidak seperti Google Glass, kacamata Toshiba tidak dilengkapi prisma di lensanya yang merefleksikan gambar ke mata.

Sebagai gantinya, kacamata Toshiba terdiri dari serangkaian prisma sempit yang disusun vertikal. Mereka akan terlihat lebih jelas ketika pengguna melihat lurus ke lensa. Gambar yang diproyeksikan dari angle akan direfleksikan balik ke mata.

Toshiba menyebutkan kacamata ini punya berat 42 gram, sama seperti Google Glass. Namun secara penampilannya yang kurang menarik, sepertinya Toshiba harus memikirkan ulang soal desainnya jika memang berambisi menyaingi Google.

Dari segi harga, untuk menarik minat Toshiba pun baiknya memikirkan lagi harga jualnya. Untuk saat ini, Toshiba sudah menentukan banderolnya sama dengan Google Glass yakni USD 1.500 atau sekitar Rp 18 jutaan (1 USD = Rp 12.000).


Sumber : Detiknet

ARM Gandeng TSMC Kembangkan Chip 10nm

ARM Gandeng TSMC Kembangkan Chip 10nm

ARM dilaporkan telah menggandeng TSMC untuk mengembangkan teknologi fabrikasi chip generasi berikutnya, 10 nanometer (nm). Fabrikasi 10nm ini akan diaplikasikan pada prosesor 64-bit ARM berbasis ARMv8-A.

arm

Keduanya akannya membawa teknologi 3D transistor bernama, FinFET ke fabrikasi 10nm. Sebelumnya, mereka juga sudah berhasil mengaplikasikan FinFET pada fabrikasi 16nm yang berbasiskan arsitektur ARM Cortex-57 dan Cortex-A53.

Untuk diketahui, teknologi 3D transistor ini pertama kali diaplikasikan ole Intel pada processor berbasis Intel Ivy Bridge dengan nama Tri-Gate, sehingga membuat chip lebih hemat daya dan bertenaga, serta rendah suhu.

Pengembangan chip 10nm diharapkan kelar pada 2015 mendatang. Sedangkan proses produksi baru dilakukan pada kuartal keempat 2015. Meski begitu, peluncuran perangkat pertama yang menggunakan chip 10nm tidak akan digelar pada awal 2016, namun kemungkinan pada 2017-nya. Sebab, TSMC dan ARM masih harus fokus pada transisi chip 28nm ke 20nm, lalu ke 16nm pada tahun depan.

Umumnya, SoC berbasis arsitektur ARM di perangkat mobile masih mengggunakan proses fabrikasi 28nm. Baru Samsung dan Qualcomm yang sduah merilis chip mobile 20nm mereka di seri Exynos dan Snapdragon terbaru. Sementara di sektor perangkat PC, Intel berencana meluncurkan prosesor Broadwell dengan fabrikasi 14nm pada akhir tahun nanti.

Vendor chip meyakini, teknik produksi chip yang lebih kecil akan membuat efisiensi dayanya jauh lebih besar, tanpa mesti mengorbankan performa chip itu sendiri. Atau malah sebaliknya. Sebagai contoh, prosesor Snapdragon 810 dengan fabrikasi 20nm menawarkan efisiensi 20 persen dan performa 25-55 persen lebih baik dari Snapdragon 805 yang berbasis 28nm.

Source : Jagat Review